Antara Urang, Maranéh, jeung Maranéhna, (Kata Ganti Orang Jamak dalam Bahasa Sunda)
Memperhatikan anak muda Bandung dewasa ini makin dinamis. Percampuran budaya yang terjadi, terutama di kalangan mahasiswa dan pelajar SMA, dalam bidang bahasa menjadikan Bahasa Sunda semakin berkembang. Kata yang dipergunakan dalam bahasa sehari-sehari sudah mencampuradukkan kelas bahasa. Undak usuk basa sudah tidak dikenal oleh generasi Z (kelahiran tahun 1996 – 2015) dan generasi alpha (kelahiran tahun 2016). Jikapun ada yang mengajarkan itu hanya sebatas di dalam pelajaran Bahasa Sunda di sekolah, yang ini pun seringkali dianggap pelajaran kelas pinggiran alias tidak mendapatkan perhatian khusus dari para siswa. Lebih lagi pelajaran bahasa dan sastra daerah tidak menentukan kelulusan siswa. Belajar Basa Sunda, bagi sebagian banyak orang, dianggap susah karena banyak aturan dan kata yang dipergunakan untuk menyebutkan satu subjek. Sebagaimana diketahui bahwa dalam Basa Sunda terdapat undak usuk basa , yaitu tingkatan basa yang pemakaiannya disesuaikan dengan siapa seseorang melakuk...